Stunting merupakan  kondisi gagal tumbuh pada anak usia bawah lima tahun akibat kekurangan gizi kronis, terutama pada 1.000 hari pertama kehidupannya. Stunting menghambat perkembangan otak dan tumbuh kembang anak. Tinggi badan balita stunting lebih rendah daripada standar umurnya. Ketika beranjak dewasa anak stunting rentan terhadap penyakit, kurang berprestasi di sekolah, rentan mengalami kegemukan, dan ketika dewasa lebih mudah terkena berbagai penyakit tidak menular, seperti jantung dan diabetes.

Kampanye sehat Pencegahan Stunting dilakukan saat ini karena prevalensi stunting cukup tinggi dan dengan adanya gebyar kampanye stunting diharapkan dapat memahamkan masyarakat tentang dampak stunting terhadap tumbuh kembang anak terutama di periode emas 1000 hari kehidupan. 1000 Hari Pertama Kehidupan (HPK) adalah periode emas bagi tumbuh kembang seorang anak. Seribu hari pertama kehidupan ini terdiri dari 270 hari selama kehamilan dan 730 hari pada 2 tahun pertama kehidupan seorang anak. Apa yang terjadi pada masa ini, termasuk nutrisi yang diterima oleh bayi saat dalam kandungan dan menerima ASI, memiliki dampak jangka panjang terhadap kehidupan saat usia dewasa.

Sumber : Dinas Kesehatan Kabupaten Pamekasan


Categories:

Tags:

No responses yet

Tinggalkan Balasan

Arsip Berdasarkan Tanggal
Oktober 2019
S S R K J S M
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
28293031  
Website